Olahraga

Erlangga Kian Terdepak dari Mistar PSPS Pekanbaru

×

Erlangga Kian Terdepak dari Mistar PSPS Pekanbaru

Sebarkan artikel ini

PEKANBARU – Persaingan di posisi Penjaga Gawang PSPS Pekanbaru musim ini semakin memanas.

Kiper muda Erlangga Setyo, yang awal musim lalu menjadi andalan Askar Bertuah, kini justru mulai tersingkir dari daftar utama.

Ia harus rela melihat rekan barunya, Muhammad Darmawan, tampil lebih dominan disetiap laga.

Darmawan, yang baru bergabung musim ini, langsung mencuri perhatian melalui konsistensi dan ketenangannya menjaga gawang PSPS.

Dari 10 pertandingan, ia hanya kebobolan 10 gol dan menorehkan dua clean sheet.

Catatan ini jauh lebih stabil dibandingkan Erlangga yang telah kebobolan 10 gol hanya dalam tiga laga.

Salah satu titik balik merosotnya posisi Erlangga terjadi saat PSPS menghadapi Adhyaksa FC pada 1 November 2025.

Erlangga kebobolan empat gol dalam satu babak, termasuk blunder di menit ke-16 yang langsung dimanfaatkan Adilson.

Baca Juga  Jamu FC Bekasi City, PSPS Pekanbaru: Tidak Ada Istilah Kalah atau Seri

Penampilan tersebut membuatnya digantikan Darmawan pada babak kedua dan sejak itu posisinya semakin pudar.

Sebaliknya, Darmawan terus menuai pujian publik dan pelatih berkat refleks cepat serta sejumlah penyelamatan penting.

Ia bahkan mulai disebut sebagai salah satu pemain paling konsisten PSPS musim ini.

Pelatih PSPS Pekanbaru, Aji Santoso, menegaskan bahwa tidak ada pemain yang mendapat “hak istimewa” meskipun berstatus pemain timnas.

“Saya tidak melihat pemain timnas atau bukan. Semua dinilai dari performa mereka ketika latihan dan bertanding,” ujar Aji.

Ia mengakui bahwa Erlangga sudah diberi beberapa kesempatan, namun kesalahan yang berulang membuat posisinya sulit dipertahankan.

Sementara itu, Aji memuji Darmawan yang dinilai lebih stabil sejak awal musim.

Dengan situasi ini, Darmawan tampaknya semakin mengunci posisi sebagai penjaga gawang utama PSPS Pekanbaru.

Baca Juga  Kapten PSPS Pekanbaru Ingatkan Rekan Setim Jaga Mental Jelang Hadapi Persikad Depok

Sedangkan Erlangga harus membuktikan diri lebih keras jika ingin kembali mendapatkan kepercayaan di bawah mistar.